Ujian Kehidupan
Rumah tangga didirikan untuk waktu yang tidak ditentukan, tetapi untuk selama-lamanya. Berbeda jika kita membuat suatu hubungan yang dibatasi oleh waktu, misalnya sepekan, sebulan, atau setahun. Pada hubungan yang terbatas waktu seperti itu, akan lebih mudah menjaga kesetiaan dan kepercayaan satu dengan yang lain. Namun untuk sebuah hubungan yang mendalam dan tanpa batas waktu, adalah merupakan ujian yang besar bagi kedua belah pihak untuk selalu menjaga kesetiaan dan kepercayaan.
Inilah perlunya kesetiaan dan saling percaya satu dengan yang lainnya, karena mereka akan menempuh hidup bersama sampai akhir hayat tiba, sebagai suami dan sebagai isteri yang sah dalam sebuah lembaga keluarga. Diresmikan oleh agama, disahkan oleh lembaran negara, disaksikan oleh keluarga dan masyarakat. Sebuah hubungan langgeng yang tidak boleh dibatasi oleh waktu tertentu, tapi seumur hidup mereka.
Ujian pada rentang waktu yang panjang adalah perasaan bosan, jenuh, dan kehilangan ketertarikan kepada pasangan. Pada saat yang sama muncullah berbagai godaan dan “tawaran” yang lebih menarik di luar sana. Orang-orang baru yang berinteraksi, dan menimbulkan perasaan-perasaan baru, pengalaman baru, yang tidak didapatkan bersama pasangan. Namun anda harus selalu mengingat, bahwa anda terikat oleh pernikahan dan keluarga. Anda harus setia kepada pasangan, anda harus setia kepada keluarga.
---
Subhanallah...
Sahabatku Yang dimuliakan Allah,
Bila anda dirundung masalah,
ingin berkonsultasi untuk masalah Rumah tangga dan Jodoh dengan Ustadz Muhamad Agus Syafii,
silahkan inbox di
http://doamu.com/Download untuk android di
http://ift.tt/1okYgQkDownload untuk iOS di
http://ift.tt/1qeK0oM"Ya Allah, muliakanlah sahabat-sahabat Kami, Berikanlah Kami pasangan yang setia,
mewujudkan keluarga sakinah mawaddah warahmah.
Kelak masukkanlah Kami disurga yang terindah...
Aamiin Ya Robbal Alamiin