Engkau yang semalam bertanya-tanya,
akan berapa lama lagi-kah kehidupan ini
berlangsung tanpa perubahan yang berarti,
sini … duduklah dekat denganku
di pagi yang damai ini,
dan dengarlah …
Jika engkau ingin memperbaiki kehidupanmu,
engkau harus memperbaiki yang kau lakukan.
Karena,
Yang kau lakukan menentukan yang kau hasilkan,
dan yang kemudian menentukan nilai dan hargamu bagi orang lain.
Jika orang lain menghargaimu,
engkau akan diperlakukan dengan lebih ramah,
penuh hormat, didahulukan, dikedepankan, dan dibayar mahal.
Itu semua karena yang kau lakukan.
Tapi, masalahnya -
engkau tidak mungkin memperbaiki yang kau lakukan,
tanpa memperbarui sikapmu.
Dan itu menjadi masalah yang semakin besar,
jika engkau kukuh mempertahankan sikap-sikap lama-mu
yang terbukti selama ini belum menjadikanmu damai,
sejahtera, dan terhormat.
Maka di pagi yang indah ini,
Barukanlah sikapmu,
agar baru kualitas dari yang kau lakukan,
agar baru tingkat hasilmu,
agar kehidupanmu dibarukan dengan kedamaian,
kesejahteraan, dan kehormatan.
Aamiin
--------------------------
Jika karena kesibukan, Anda tidak sempat menuliskan ‘Aamiin’, Anda dapat me-‘Like’ status ini sebagai tanda kesertaan Anda dalam doa dan harapan kita bersama.
Jika ada permintaan khusus yang ingin Anda tambahkan, silakan menuliskannya di sini, agar kami semua turut meng-aamiin-kannya.
Adik-adik saya yang baik hatinya,
Jangan malas mengaminkan doa ya? Kita semua, termasuk Anda yang masih panjang masa depannya - membutuhkan kebersamaan yang memperkuat doa dan upaya.
Semoga rezeki kita hari ini jauh lebih baik daripada kemarin.
Aamiin
Mario Teguh - Loving you all as always